It's almost 4 months since the first time i came to Sekayu... I came here on 14th July 2008. So, tomorrow will be my 4-months anniversary... hooray!!! Well... should i say that hooray???
Anyway...
Bulan pertama aku lalui dengan berlinang airmata, berselimutkan rindu, bercampur rasa penasaran... Kadangkala diselingi kejutan-kejutan kecil yang kebanyakan menuju kejutan besar yang diluar perkiraan. Bulan pertama aku jalani dengan hati-hati, jaga pikiran dan ucapan, karena masih melihat dan mempertimbangkan.Di bulan ini pula setiap kali ayah atau ibu menelepon tanpa sadar aku menangis. Entah kenapa.Masih kucari pula penyebabnya...
Bulan kedua, Agustus, aku lalui dengan sedikit tenang. Sedikit. Masih banyak hal mengganjal yang perlu segera ditanyakan. Rutin memberikan laporan pada project officer. Rutin berkeluh kesah pada teman-teman yang berada di daerah lain. Rutin menelepon dan chatting. Intinya, ini adalah bulan bikin bingung orang seIndonesia. Untungnya, sempat dikirim ke Bali selama beberapa hari, mengikuti konferensi TEFL se Asia. Sebuah acara yang amat sangat membuka pikiran. Menjalin network. Bernostalgia... paling tidak ada waktu refreshing di tengah segala macam kejutan kecil yang kuterima selama ini.
Bulan ketiga, sudah mulai mendapat jalur yang ramah dan cerah. Meski sempat dikejutkan dengan hasil midterm test yang amat sangat mengecewakan, aku sudah mulai tahu arah. Sudah mulai pintar membaca situasi. Sudah mulai bisa mempengaruhi, hehehe... Bulan ini juga bulan pembuktian. Bahwa aku ternyata bisa dan memang beda. Ya.. begitulah. Orang yang haus pengakuan...Sebab, selama ini aku merasa tidak termasuk bursa orang yang cukup diperhitungkan. Tapi, kini lain...
Memasuki bulan keempat, November, keadaan sedikit kacau dengan hadirnya ISO dan tetek bengeknya. Sesuatu hal yang amat sangat baru dan berada diluar kendaliku. Belum lagi kejelasan program yang berada dalam taraf cukup mengkhawatirkan. Begitulah. Aku hanya berharap semua baik-baik saja. Semoga...
11.12.2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar